Jokowi ke Lokasi Formula E, PSI Tetap Bersikap Keras
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta Anggara Wicitra Sastroamidjojo menanggapi kunjungan Presiden Joko Widodo ke lokasi Formula E.
Menurut dia, kehadiran Jokowi tersebut wajar saja karena ingin memastikan persiapan gelaran tersebut berjalan dengan baik.
“Formula E ini diselenggarakan di Jakarta tetapi pasti akan membawa dampak terhadap Indonesia,” ucap Anggara di gedung DPRD DKI, Selasa (26/4).
“Pasti Pak Jokowi ingin memastikan kegiatan ini karena skalanya internasional perlu dipastikan semuanya baik-baik saja,” sambungnya.
Walau presiden tampak mendukung gelaran Formula E, namun Anggara mengaku fraksinya tetap menggulirkan interpelasi.
Alasannya, penyelenggaraan Formula E dan hak interpelasi adalah dua hal yang berbeda.
“Kami bukan anti pada penyelenggaraannya, tetapi, mengkritisi proses perencanaan penganggarannya. Kami tudak ada urusan apakah itu berlangsung atau tidak,” tutur Anggara.
Partai berlambang bunga mawar ini hanya peduli terhadap penggunaan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) yang dinilai belum jelas.
PSI tetap menggulirkan interpelasi meski Presiden Jokowi mendukung gelaran Formula E.
- Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan Tabungan Hari Tua dari TASPEN
- Tom Lembong Diyakini Sudah Meminta Izin Jokowi terkait Kebijakan Impor Gula
- Buka Lomba Bidar Mini, Kaesang Ingatkan Warga Coblos Herman Deru
- Dukung Penuh Herman Deru, Kaesang Turun Langsung Kampanye di Palembang
- Bro Marshal Pimpin Langkah PSI Cirebon Dukung Pasangan Nomor 4
- Kaesang PSI Dukung Imba-Ivan Memimpin Kota Manado