Jokowi Kebanjiran Tamu di Istana Negara

jpnn.com - JAKARTA - Makin siang, Presiden Joko Widodo makin banyak kedatangan tamu yang tak biasa. Jumat siang ini, politikus senior PDI Perjuangan Pramono Anung turut menjadi tamu presiden. Ia datang bersama Menkumham Yasonna Laoly yang juga seorang politikus PDIP dulunya.
"Ini saya ke sini nemenin Menkum HAM,” ujar Pramono sambil tersenyum di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (16/2).
Pramono dan Yasonna tampak berjalan buru-buru masuk ke kantor kepresidenan. Apa yang akan disampaikan Pramono pada presiden? Ia enggan menjawabnya.
"News, news," ujarnya ditanya apakah membawa good news atau bad news.
Keduanya diduga menemui presiden untuk membahas masalah pelantikan calon kapolri Komjen Budi Gunawan yang terganjal oleh status Budi sebagai tersangka di KPK.
Saat ditanya soal pelantikan Budi, Pramono enggan menjawabnya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Makin siang, Presiden Joko Widodo makin banyak kedatangan tamu yang tak biasa. Jumat siang ini, politikus senior PDI Perjuangan Pramono
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PKPU Menjadi Harapan Terakhir Untuk Kembalikan Dana Nasabah PT Fikasa Group
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Kecam Aksi Barbar Pembakaran Mobil Polisi, GRIB Jaya Minta Pelaku Ditangkap
- Cak Imin Minta Kemenkes Lakukan Ini Setelah Siswa Keracunan Menyantap MBG
- Suara Boikot Produk Israel Kian Menguat, Aksi Global Strike Digelar di Jakarta