Jokowi: Kita Berkumpul untuk Bulatkan Tekad dan Hati

jpnn.com - JAKARTA - Calon Presiden nomor urut dua Joko Widodo menegaskan bahwa tujuannya bersama Jusuf Kalla ingin memimpin Indonesia dalam lima tahun ke depan, bukanlah kerena haus kekuasaan.
Namun karena ingin memperbaiki Indonesia agar menjadi negara yang lebih bermartabat.
Hal itu ia katakan di hadapan puluhan ribu pendukungnya yang menghadiri Konser Dua Jari di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (5/7).
"Saya dengan Pak JK bukan bermaksud untuk berkuasa, kami berdemokrasi untuk mendengar dan menyelesaikan masalah, bukan untuk menambah masalah. Kami juga bukan untuk memicu konflik, karena kita berkumpul untuk membulatkan tekad dan hati untuk melakukan perubahan dengan cara-cara yang bermartabat," seru mantan Wali Kota Solo itu disambut riuh tepuk tangan para pendukung.
Pria yang akrab disapa Jokowi ini juga berjanji akan terus bekerja keras untuk masyarakat, bila nantinya diberikan amanat untuk menjadi presiden.
"Saya dan Pak JK berjanji, jika kami diberi kehormatan luar biasa pada saat Pilpres nanti, maka kami akan berkerja setiap hari untuk anda (masyarakat) dan untuk kita semua," serunya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Calon Presiden nomor urut dua Joko Widodo menegaskan bahwa tujuannya bersama Jusuf Kalla ingin memimpin Indonesia dalam lima tahun ke depan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung