Jokowi Lanjutkan Proyek ITF Peninggalan Foke

Jokowi Lanjutkan Proyek ITF Peninggalan Foke
Jokowi Lanjutkan Proyek ITF Peninggalan Foke
JAKARTA - Pergantian rezim di Pemprov DKI ternyata tidak membatalkan kelangsungan proyek pembangunan fasilitas pengolahan sampah modern Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter. Hari ini Gubernur DKI Joko Widodo telah memerintahkan anak buahnya di Dinas Kebersihan untuk melanjutkan pembangunan mega proyek tersebut.

"Disuruh terus, lanjut. Kata gubernur lanjutkan," ungkap Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Eko Bharuna usai rapat pimpnan bersama gubernur di Balai Agung DKI Jakarta, Senin (5/11).

Menurut Eko, mega proyek yang ditangani oleh dinasnya tersebut saat ini tengah diaudit oleh BPKP. Hal ini sesuai dengan nota kesepahaman atau MoU yang telah disepakati Pemprov DKI dengan BPKP terkait pengawasan anggaran.

Namun, menurut Eko, audit ini tidak akan menggangu kelangsungan tahapan proyek. Proyek warisan mantan gubernur Fauzi Bowo ini tetap akan dimulai pada Januari tahun depan.

JAKARTA - Pergantian rezim di Pemprov DKI ternyata tidak membatalkan kelangsungan proyek pembangunan fasilitas pengolahan sampah modern Intermediate

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News