Jokowi Mau Lanjutkan Proyek Hambalang, Ini Kata Nazaruddin

jpnn.com - JAKARTA -- Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat M Nazaruddin mendukung rencana Presiden Joko Widodo melanjutkan proyek pusat pendidikan, pelatihan dan sekolah olahraga nasional di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor, Jawa Barat. Terdakwa kasus pencucian uang itu menegaskan bahwa Hambalang adalah aset negara yang tidak boleh disia-siakan.
"Aset negara jangan sampai disia-siakan. Lebih bagus dimanfaatkan, cuma dengan aturan supaya aset tidak sia-sia," kata Nazaruddin sebelum mengikuti persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Rabu (23/3).
Dia mengatakan, siapapun yang memerintah sekarang ini harus melanjutkan proyek tersebut. "Itu kan uang rakyat, harus dimanfaatkan," ujar mantan anggota DPR Fraksi Partai Demokrat, itu.
Seperti diketahui, Jokowi menekankan bahwa pemerintah ingin menyelamatkan aset negara di Hambalang. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penempatan, Mutasi hingga Jenjang Karier PPPK Harus Diakomodasi di RPP Turunan UU ASN
- Bobby Nasution Datangi KPK, Ada Apa?
- 3 Maskapai akan Buka Rute Internasional Via Bandara Ahmad Yani, Luthfi: Mendongrak Pariwisata & Investasi
- Prof Azril: PIK 2 Harus Menjadi Model Pariwisata Urban
- Ronny Bara dan Ibunya Diperiksa dalam Sidang Suap Eks Pejabat MA Zarof Ricar
- KPK Periksa 3 Bos Perusahaan Swasta untuk Kasus Korupsi & Cuci Uang Andhi Pramono