Jokowi Mendadak Panggil Menkopolhukam dan Wakapolri

jpnn.com - JAKARTA - Di tengah memanasnya hubungan Polri dan KPK, Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memanggil para pembantunya untuk hadir di Istana Negara, Sabtu, (24/1). Pejabat negara yang dipanggil itu di antaranya adalah Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno dan Wakapolri Komjen Badrodin Haiti.
"Saya tidak tahu apa yang dibicarakan, makanya saya akan menghadap dulu beliau. Saya lagi di rumah sama anak cucu dipanggil ya saya berangkat ke sini, kan begitu," ujar Tedjo di halaman Istana Negara.
Namun, Tedjo enggan menjawab saat ditanya soal tidak adanya pimpinan KPK dalam pertemuan di istana siang ini. Tedjo beralasan dirinya hanya diundang presiden.
Saat ditanya kemungkinan pertemuan itu untuk membahas keputusan presiden (keppres) penonaktifan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto, Tedjo mengaku tak dapat memastikannya. "Saya enggak tahu itu, tapi nanti coba dari hasil pertemuan nanti akan kami sampaikan," tandas Tedjo. (flo/jpnn)
JAKARTA - Di tengah memanasnya hubungan Polri dan KPK, Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memanggil para pembantunya untuk hadir di Istana Negara,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertama di Indonesia, JEC Hadirkan One-Stop Service Kesehatan Mata Anak
- PT Duta Palma Didakwa Rugikan Negara Rp4,79 Triliun dan USD 7,88 Juta
- Soal Tanaman Kratom, Menteri Pigai Singgung RUU Narkotika
- Operasional LRT Jabodebek Sepenuhnya Menggunakan Listrik, Lebih Ramah Lingkungan
- Aksi Boikot Produk Terafiliasi Israel di Indonesia Diprediksi Meningkat
- Susu Kambing Steril Buatan Purna PMI Dilirik Pasar Dunia, Pemerintah Dukung Pemasaran & Pelatihan