Jokowi: Mengumpulkan Massa dan Orasi Tidak Cukup

Jokowi: Mengumpulkan Massa dan Orasi Tidak Cukup
Presiden Joko Widodo berbicara dalam pembukaan Jambore Nasional Kebangsaan Bela Negara Forum Komunikasi Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) 2018. Foto: Biropers

Di tengah rongrongan ideologi lain saat ini, lanjut Jokowi, bela negara dan menjaga Pancasila perlu dilakukan demi keutuhan bangsa. Dia meminta agar jangan sampai Pancasila tergeser oleh ideologi-ideologi lain yang masuk ke Indonesia.

"Kita jangan pernah memberi ruang kepada ideologi-ideologi lain yang ingin mengganti Pancasila. Jangan pernah kita berikan ruang sekecil apa pun," tegasnya.

Jokowi hadiir di forum itu didampingi Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Menteri PU dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita.(fat/jpnn)


Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa membela negara bagi bangsa Indonesia saat ini bukan lagi dengan melakukan orasi atau mengumpulkan massa


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News