Jokowi Menjenguk Doni Monardo di Rumah Sakit, Lihat

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjenguk mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo yang tengah dalam perawatan intensif di Rumah Sakit (RS) Siloam Semanggi, Jakarta, Selasa (7/11).
Tiba sekitar pukul 07.30 WIB, Jokowi kemudian langsung menuju ke kamar tempat Doni Monardo dirawat.
Setibanya di sana, Jokowi disambut oleh istri Doni Monardo, Santi Monardo dan putra keduanya, Reizalka Dwika.
Presiden tampak melihat kondisi Doni Monardo yang masih terbaring di tempat tidur perawatan.
Selain itu, Jokowi juga berbincang dengan keluarga dari Doni Monardo serta tim dokter yang turut merawat sambil menyampaikan doa untuk kesembuhan mantan Kepala BNPB tersebut.
"Semoga lekas pulih dan bisa kembali sehat," ucap Presiden Jokowi.
Jokowi berada di rumah sakit selama 30 menit. (Tan/JPNN)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Presiden Jokowi tampak melihat kondisi Doni Monardo yang masih terbaring di tempat tidur perawatan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Darmizal Tegaskan Jokowi Fokus pada Kemajuan Bangsa, Bukan Partai Super Tbk
- Dubes Malaysia Resmi Membuka Malaysia Healthcare Expo 2025 di Jakarta, 28 Rumah Sakit Mendukung
- Ditahan KPK, Hasto Minta Lembaga Antikorupsi juga Periksa Keluarga Jokowi
- Berorasi saat BEM SI Demonstrasi, Seorang Mak Serukan Tangkap Jokowi
- Demonstrasi Indonesia Gelap, Mahasiswa Bawa Spanduk Bertuliskan Prabowo Omon-Omon
- Pantai Hospital Ayer Keroh, Pilihan Pasien Indonesia untuk Layanan Medis Tingkat Lanjut