Jokowi Minta Stok Pangan Saingi Tiongkok, Ini Jumlahnya
jpnn.com - JAKARTA- Presiden Joko Widodo meminta petani terus memproduksi bahan pangan sebanyak-banyaknya untuk cadangan dalam negeri di Bulog. Ia berharap cadangan pangan Indonesia bisa menyaingi Tiongkok. Saat ini saja cadangan beras di Bulog 50.000 ton sampai akhir tahun. Sementara, Tiongkok mencapai 40 juta ton.
"Ke depan Bulog akan menampung seluruh produksi petani yang kira-kira tidak mampu diserap pedagang dan pasar. Stoknya harus kuat, stok kita ini terlalu kecil. Cadangan beras kita ini kalau dibandingkan dengan negara lain, masih kurang," ujar pria yang akrab disap Jokowi itu saat makan siang bersama
pemilik penggilingan padi dan pengusaha serta pedagang beras di Istana Negara, Jakarta, Senin (28/9).
Indonesia, tuturnya, juga masih kalah dari Filipina yang memiliki stok beras sebanyak 2,5 juta ton. Paling tidak, kata Jokowi, Bulog harus memiliki persediaan beras sebanyak 10 juta ton. Terpenting, tegasnya, Bulog harus memiliki gudang berkapasitas besar sehingga bisa menampung lebih banyak pangan dan beras.
"Bulog paling tidak stoknya harusnya di atas 10 juta ton. Memang ke depan seperti itu, tapi masih jauh. Kalau produksinya sudah banyak sekali ya tugasnya Bulog nanti. Saya yakin nanti Bulog akan mampu kalau punya gudang besar," lanjut Jokowi.
Dalam makan siang ini, Jokowi meminta masukan dari para pedagang dan pengusaha beras untuk persediaan di pasar. Ia berharap masyarakat, petani dan pedagang tidak ada yang saling merugikan, meski diupayakan kestabilan harga. Terutama untuk harga beras.
"Saya ingin mendengar masukan-masukan permasalahan dari hulu sampai ke bawah, ke hilir, problemnya apa, terutama dari pelaku," tandas Jokowi. (flo/jpnn)
JAKARTA- Presiden Joko Widodo meminta petani terus memproduksi bahan pangan sebanyak-banyaknya untuk cadangan dalam negeri di Bulog. Ia berharap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menko Pratikno dan Stakeholder Tinjau Pelabuhan Merak untuk Pastikan Kelancaran Nataru
- Kemensos dan BKN Gelar Tes Pegawai Disabilitas Netra dengan Sistem Komputer CACT
- Sekjen PDIP Hasto Jadi Tersangka, Pengamat: KPK Harus Beri Penjelasan Terbuka
- Germas PP Minta KPK Proses Bupati di Jateng Ini
- Hasto Jadi Tersangka, Guntur Romli: PDIP Makin Ditekan, Makin Melawan
- Ini Langkah Strategis PHE OSES dan RSO PTK Perkuat Keamanan Laut