Jokowi Panggil Mantan Wakil Kepala BIN
jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) hari ini memanggil mantan Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), As'ad Said Ali di Istana Merdeka, Jumat, (24/10). As'ad mengatakan, dirinya dimintai pendapat tentang membangun toleransi di Indonesia.
"Tadi kami bahas soal Kemendagri, Kemenag. Beliau meminta pandangan saya tentang Kementerian Agama bagaimana sebaiknya," ujar As'ad usai bertemu Jokowi.
Namun, Assad mengaku tak ada pembicaraan terkait kabinet dengan Jokowi. Pria yang kini menjadi Wakil Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) itu juga mengaku tak mendapat tawaran menjadi menteri karena sebatas dimintai pendapat soal keamanan dan ketentraman.
"Sudah lama kami enggak ketemu, jadi ngobrol. Saya enggak ada tawaran jabatan sama sekali," tegas As'ad.(flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) hari ini memanggil mantan Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), As'ad Said Ali di Istana Merdeka,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Masih Terima Endorsement Meski Sudah Jadi Pejabat Negara, Raffi Ahmad: Kan Enggak Ada Larangannya
- Anak Muda Indonesia Pendiri Desa Bumi Jadi Pembicara di Diskusi PBB
- Masyarakat Bersatu dalam Doa, Dukung Kepemimpinan Lucianty-Syaparuddin untuk Muba Sejahtera
- Naleya Genomik & RSAB Harapan Kita Kerja Sama untuk Pengembangan Tes Genetik Talasemia
- Chef Andri Purwahyulianto Bagikan Kiat Agar Aroma Minyak Wijen Keluar Maksimal
- Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan untuk Keluarga Rouf