Jokowi Pastikan Bakal Tempati Rumah Bekas Foke
Jumat, 12 Oktober 2012 – 18:18 WIB
JAKARTA - Selaku Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2017, Joko Widodo alias Jokowi berhak atas sejumlah fasilitas dari negara. Satu dari empat rumah dinas milik Pemprov DKI Jakarta akan ditempati oleh Jokowi. Namun menurut Denny, saat ini Jokowi belum menempati rumah di kawasan elit Menteng tersebut. Pasalnya, saat ini barang-barang pribadi Jokowi di Solo belum dibawa ke Jakarta.
Anggota tim sukses Jokowi-Ahok, Denny Iskandar mengatakan bahwa Jokowi telah memilih rumah dinas yang akan digunakannya. Jokowi akan menggunakan rumah dinas di Jalan Suropati nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelumnya, rumah dinas tersebut digunakan oleh Gubernur Fauzi Bowo atau Foke. "Sudah fixed, di Suropati 7," ujar Denny saat ditemui di gedung DPRD DKI, Jumat (12/10).
Baca Juga:
JAKARTA - Selaku Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2017, Joko Widodo alias Jokowi berhak atas sejumlah fasilitas dari negara. Satu dari empat rumah
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS