Jokowi Persilakan KPK Usut Korupsi Bansos Presiden, Sahroni: Tuntaskan

Jokowi Persilakan KPK Usut Korupsi Bansos Presiden, Sahroni: Tuntaskan
Wakil Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Ahmad Sahroni. Foto/arsip: Ricardo/JPNN.com

"KPK wajib tangkap semua pihak yang terlibat, baik dari pemerintah, swasta, hingga yang berperan sebagai broker sekalipun. Sapu habis semuanya, tidak boleh ada tebang pilih," tuturnya.

Menurut Sahroni, korupsi bansos juga merupakan kejahatan kemanusiaan, bahkan dia menilai para pelakunya tidak punya hati nurani.

"Karena bansos itu, kan, hak masyarakat miskin, untuk mereka yang tidak mampu, sifatnya bantuan," ucapnya.

Untuk itu, Sahroni meminta KPK juga memaksimalkan upaya pengembalian kerugian negara dalam kasus korupsi tersebut.

"Optimalkan sisi upaya pengembalian kerugian negaranya,” kata Sahroni.(fat/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mendukung sikap tegas Jokowi yang mempersilakan KPK mengusut dugaan korupsi bansos presiden (banpres).


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News