Jokowi Pilih Thomas Lembong karena...
jpnn.com - JAKARTA - Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya mengatakan Sofyan Djalil masih dipakai dalam Kabinet Kerja karena faktor Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Sofyan dari jabatan Menko Perekonomian hanya digeser menjadi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas, menggantikan Andrinof Chaniago.
"Saya sendiri tidak tahu pasti. Kata orang, Sofyan Djalil masih dipakai dalam Kabinet Kerja karena faktor Wakil Presiden Jusuf Kalla. Makanya dimutasi saja. Kata orang begitu," ujar Yunarto Wijaya, di pressroom DPR, Senayan Jakarta, Kamis (13/8).
Beda halnya pengganti Menteri Perdagangan Racmat Gobel. Menurut Yunarto, Thomas Lembong adalah orang dekat Presiden Joko Widodo sejak Jokowi jadi Gubernur DKI Jakarta. "Jadi tidak ada kaitannya dengan JK," tegas dia.
Dijelaskan Yunarto, Thomas Lembang dekat dengan Jokowi saat jadi gubernur karena membantu Jokowi menyusun pidato sambutan Gubernur DKI Jakarta di banyak acara.
"Jadi antara Presiden Jokowi dengan Thomas Lembong sudah ada kesamaan chimestry yang prosesnya dimulai sejak Pilkada DKI Jakarta," ungkap Yunarto WIjaya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya mengatakan Sofyan Djalil masih dipakai dalam Kabinet Kerja karena faktor Wakil Presiden
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensos Gus Ipul Nilai Kakek Prabowo Sangat Layak Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
- Nusaibah Jazuli Menyerahkan Gaji sebagai Anggota DPRD Tangsel untuk Masyarakat
- Baznas Bazis DKI Jakarta Gelar Masjid Award 2025, Hadiah Total Rp 300 Juta
- Ilham Habibie Kukuhkan Wiza Hidayat Sebagai Ketua BK Teknik Industri PII
- IPW Laporkan Penyidik Polres Kutai Barat ke Propam Mabes Polri, Begini Alasannya
- Gilang Widya Pramana Juragan 99 Didapuk Jadi Sekjen Dekopin