Jokowi: PPKM Darurat Itu Semilockdown, Semua Menjerit

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyatakan pihaknya selalu memperhatikan semua aspek dalam pengendalian Covid-19.
Sisi kesehatan ditangani dan di saat yang sama aktivitas perekonomian dibuka perlahan.
Jokowi menilai PPKM Darurat yang diambil pemerintah beberapa waktu lalu merupakan kebijakan semilockdown.
Dia menyatakan, pemerintah tidak mengambil opsi penerapan lockdown seperti di negara lain.
Hal ini disampaikan Jokowi saat menyerahkan Bantuan Presiden Produktif Usaha Mikro (BPUM) kepada para pelaku usaha mikro di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (30/7).
"Kemarin yang namanya PPKM Darurat itu, kan, namanya semi-lockdown. Itu masih semi saja, saya masuk ke kampung, saya masuk ke daerah, semuanya menjerit minta untuk dibuka. Saya kira bapak, ibu, juga sama mengalami hal yang sama, kan? Kalau lockdown, bisa dibayangkan dan itu belum juga bisa menjamin dengan lockdown itu permasalahan menjadi selesai," kata dia.
Meski demikian, menurut Jokowi, PPKM Darurat turut berkontribusi atas penurunan angka kasus Covid-19 di Indonesia.
Salah satu indikatornya, Jokowi telah memeriksa langsung tingkat keterisian tempat tidur di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, yang sudah menurun drastis.
Jokowi menyatakan bahwa aturan PPKM Darurat yang diambil pemerintah merupakan kebijakan yang sifatnya semilockdown.
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh
- Prabowo Tegur Seskab Teddy Gegara Tak Undang Jokowi Saat Peluncuran Bank Emas