Jokowi Prediksi 2 Perppu dari SBY Ditolak DPR

jpnn.com - JAKARTA - Jokowi percaya dua Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) yang diterbitkan Presiden SBY akan ditolak oleh DPR. Bahkan, Jokowi mengaku telah memprediksi penolakan anggota dewan sebelumnya.
Namun Jokowi enggan mengungkapkan apa tindakan yang akan ia ambil bila Perppu itu ditolak. "Oleh sebab itu kalau ditolak lagi ya percuma lagi. Tadi pagi sudah saya hitung-hitung, kalau sampai ditolak lagi ya," ujarnya di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (3/10).
Ia pun membantah dua Perppu yang dibuat oleh SBY ini sebagai sinyal Partai Demokrat akan bergabung. Bagi Jokowi, Demokrat tidak ada hubungannya dengan Perppu yang diterbitkan oleh SBY.
"Apa hubungannya. Urusan kita dengan Pilkada langsung. Kita akan berjuang untuk Pilkada langsung," tandasnya. (rmo/jpnn)
JAKARTA - Jokowi percaya dua Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) yang diterbitkan Presiden SBY akan ditolak oleh DPR. Bahkan, Jokowi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?