Jokowi Salat di Masjid At-Taufiq, Lihat Siapa yang di Belakangnya, Bajunya Putih

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunaikan salat saat berada di Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (8/6).
Dari foto yang disiarkan Biro Pers Sekretariat Presiden, tampak Jokowi masuk ke dalam masjid ditemani oleh Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah.
Jokowi diantar Basarah yang merupakan Ketua Panitia Pembangunan Masjid At-Taufiq itu menuju saf paling depan.
Eks gubernur DKI Jakarta itu tampak mengenakan sarung dan jas, sedangkan Basarah memakai baju koko putih.
Setelah di saf depan, Jokowi terlihat menunaikan salat.
Basarah menerangkan Jokowi dalam kesempatan itu tidak menunaikan salat wajib.
"Salat sunah tahiyatul masjid," kata Basarah kepada jpnn.com.
Jokowi sendirian saat menunaikan salat tersebut di saf terdepan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunaikan salat sunah di Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung.
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah