Jokowi: Sampai Detik Ini tak Ada Pemikiran Minta Maaf ke PKI

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengatakan, masyarakat Indonesia harus mencegah peristiwa G30S/PKI kembali terjadi. Ini disampaikannya usai menjadi inspektur upacara di peringatan hari Kesaktian Pancasila, di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Kamis (1/10).
"Kita tetap harus waspada jangan sampai ada kurang kewaspadaan. Meski saya yakin tidak akan kejadian lagi, dan saya berharap peristiwa G30 S/PKI ini tidak akan terjadi lagi di bumi pertiwi kita," ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu.
Jokowi juga menampik adanya isu yang menyebut ia akan meminta maaf pada mantan anggota PKI. Menurutnya, isu itu hanya disebarkan oleh orang-orang yang tak bertanggung jawab.
"Tidak ada pemikiran mengenai minta maaf, sampai detik ini tidak ada pemikiran ke arah itu. Tanyakan ke yang nyebar-nyebarin, jangan tanya ke saya," tegasnya.
Usai memimpin upacara itu, Jokowi sempat mendatangi lubang buaya dan rumah penyiksaan di tempat tersebut. Dia didampingi Ibu Negara Irian Widodo dan beberapa menteri Kabinet Kerja seperti Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, Menkumham Yasonna Laoly, dan Menteri LHK Siti Nurbaya.(flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengatakan, masyarakat Indonesia harus mencegah peristiwa G30S/PKI kembali terjadi. Ini disampaikannya usai menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ibas Ingatkan MBG Harus Berjalan Baik, Berkualitas, & Tepat Sasaran
- Dikira April Sudah Terima Gaji CPNS 2024, Telanjur Resign, Oalah
- Jangan Lupa Bawa Payung, Jakarta Diperkirakan Diguyur Hujan
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Menangis, Nasib Pengangkatan R2/R3 Tua Diujung Pensiun, untuk PPPK 2024 Tahun Depan
- Revisi KUHAP, Superioritas Penyidikan Menghilangkan Pengawasan & Pemenuhan Hak Tersangka
- Banyak Banget Honorer Terkena PHK, Masih Ada Peluang Lanjut, termasuk Guru