Jokowi Sampaikan Duka untuk Bang Buyung Dari Banjarmasin
Rabu, 23 September 2015 – 12:43 WIB
jpnn.com - JAKARTA - Begitu mendengar kabar kepulangan Adnan Buyung Nasution, Presiden Joko Widodo yang sedang kunjungan kerja di Banjarmasin langsung mengungkapkan duka cita mendalam.
"Innalilaahi wainna ilahi rojiun. Saya sampaikan duka cita atas meninggalnya bang Adnan Buyung Nasution," tutur Jokowi saat baru saja mendarat di Bandar Udara Syamsuddin Noor di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Rabu (23/9).
"Bang Buyung adalah seorang tokoh panutan, tokoh bangsa, pejuang hak asasi manusia yang gigih, berani dan berintegritas tinggi. Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosa-dosanya," kata Jokowi. (flo/jpnn)
Baca Juga:
JAKARTA - Begitu mendengar kabar kepulangan Adnan Buyung Nasution, Presiden Joko Widodo yang sedang kunjungan kerja di Banjarmasin langsung mengungkapkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo