Jokowi Sebut Dirinya Boleh Kampanye, Lalu ke Mana Arah Dukungannya?

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan dirinya memiliki hak melakukan kampanye di Pilpres 2024.
Jokowi menegaskan hal itu merupakan hak politik setiap orang dan biasa saja dalam negara demokrasi.
"Presiden itu boleh, loh, kampanye. Presiden itu boleh, loh, memihak. Boleh. Tetapi yang paling penting waktu kampanye tidak boleh menggunakan fasilitas negara," kata Jokowi di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (24/1).
Jokowi mengatakan dirinya merupakan pejabat publik sekaligus pejabat politik.
"Masa gini enggak boleh, berpolitik enggak boleh, Boleh. Menteri juga boleh," kata Jokowi.
Saat disinggung ke mana arah berpolitik Jokowi, dia enggan menjawabnya.
"Itu yang saya mau tanya, memihak ndak," kata Jokowi sembari tertawa. (tan/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Presiden Jokowi mengatakan dirinya merupakan pejabat publik sekaligus pejabat politik.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Prabowo Utus Jokowi hingga Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat