Jokowi Sebut Palembang Sudah Siap Banget Gelar Asian Games
jpnn.com, PALEMBANG - Presiden Joko Widodo memuji kesiapan Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) sebagai salah satu kota tuan rumah Asian Games 2018. Jokowi -panggilan bekennya- juga sudah memastikan kesiapan venue-venue di Sumsel yang akan digunakan sebagai lokasi penyelenggaraan even olahraga empat tahunan itu.
"Saya lihat kesiapan di sini sudah rampung semua. Venue-venue yang ada saya melihat sudah sangat bagus," ucapnya di GOR Dempo Jakabaring Sport City, Kota Palembang, Senin (22/1).
Menurutnya, Palembang kini hanya tinggal fokus pada pembangunan light rail transit (LRT) yang masih berlangsung. Sebab, LRT akan menjadi moda transportasi utama bagi para atlet Asian Games 2018 untuk menuju lokasi pertandingan.
"Saya kira tinggal menunggu ini LRT-nya selesai sehingga nanti transportasi atlet dari airport menuju Jakabaring ini lebih mudah karena memang saya kira tinggal itu saja. Kalau di Jakarta semua sudah selesai, tinggal satu mungkin yang belum. Kira-kira tiga bulan lagi," kata Jokowi.
Sebagaimana diketahui, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah bagi penyelenggaraan Asian Games 2018. Rencananya, event itu akan berlangsung pada 18 Agustus 2018.(fat/jpnn)
Presiden Joko Widodo memuji kesiapan Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) sebagai salah satu kota yang menjadi tuan rumah Asian Games 2018.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Antisipasi Kemacetan saat Nataru, Gapasdap Minta Pemerintah Tambah Dermaga di Merak-Bakauheni
- Mulai 20 November 2024, Lion Air Buka Rute Palembang - Denpasar
- Konon Inilah Penyebab Pengangguran di Palembang
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Ini Penyebab Cuaca Panas Ekstrem di Palembang
- Eddy Santana Singgung Sumsel yang Kaya tetapi Rakyatnya Miskin