Jokowi Siap Akomodasi Mal dan PKL
Rabu, 04 April 2012 – 12:06 WIB

Jokowi Siap Akomodasi Mal dan PKL
KEBERADAAN mal dan pedagang kaki lima (PKL) harus didukung dengan kebijakan yang konsisten. Sebab kedua usaha itu sama-sama membantu pertumbuhan perekonomian Jakarta. Ini akan menjadi salah satu konsep pasangan calon Joko Widodo (Jokowi)-Basuki T Purnama (Ahok) dalam membangun perekonomian ibu kota. Demikian ditegaskan Sekretaris DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta, Pantas Nainggolan. Begitupun dengan keberadaan PKL. Para pejuang ekonomi kelas bawah itu, tutur Pantas, sangat layak untuk diberikan ruang dan fasilitas yang memadai. “Penataan jangan diartikan sebagai penggusuran. Harusnya dicari solusi bagaimana menata PKL. Jokowi punya konsep itu dan siap diterapkan di Jakarta,” beber Pantas.
Kebijakan yang konsisten terkait nasib usaha tradisional dan moderen, kata Pantas, sudah semestinya dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta. Sehingga tidak ada kegiatan usaha perekonomian kelompok masyarakat tententu yang tergerus kebijakan. Karenanya, aspek kebijakan harus bisa membuahkan win-win solution. Hal itu bisa mengacu pada rencana tata ruang wilayah (RTRW) DKI Jakarta.
“Kalau suatu kawasan yang di dalam tata ruang tidak boleh dibangun mal, maka jangan memaksakan atau menabrak aturan. Dipersilakan membangun mal di kawasan yang memang diperbolehkan,” beber Pantas.
Baca Juga:
KEBERADAAN mal dan pedagang kaki lima (PKL) harus didukung dengan kebijakan yang konsisten. Sebab kedua usaha itu sama-sama membantu pertumbuhan
BERITA TERKAIT
- Lantik 5 Anggota MPR PAW dari Fraksi Gerindra dan Golkar, Muzani Ingatkan Hal Ini
- Melchias Markus Mekeng Minta Prabowo Alokasikan Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
- Pengamat Bandingkan Imunitas Jaksa dengan Rakyat Biasa saat Hadapi Kasus Hukum
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri