Jokowi Sudah Beri Teladan, Parpol Harusnya Terlibat dalam Perdamaian Dunia
jpnn.com, YOGYAKARTA - Rektor Universitas Indonesia (UI) Ari Kuncoro menilai partai politik seharusnya memposisikan diri sebagai agen pemecah masalah bagi tanah air dan dunia. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dianggap sudah memberikan teladan bagaimana terlibat dalam perdamaian dunia.
“Parpol seharusnya tak hanya concern dengan masalah internal, tetapi seharusnya lebih bisa terlibat dalam berkontribusi pada penyelesaian konflik dan perdamaian dunia,” kata Ari dalam seminar internasional bertajuk Partai Politik dan Demokrasi dengan subtema Peran Partai Politik Dalam Mempromosikan Keadilan dan Perdamaian Dunia yang diselenggarakan di Yogyakarta, Senin (4/7).
Ari menganggap salah kaprah apabila politikus hanya berkutat mengurus dapur partai sendiri.
Ari mendorong institusionalisasi partai politik di Indonesia semakin diperkuat agar memberikan solusi atas masalah keadilan dan perdamaian dunia.
Ari melihat dunia saat ini berada di tengah kondisi yang penuh konflik dan ambigu, diwarnai dengan perang di Rusia-Ukraina.
Dunia selama ini dimanjakan globalisasi dan saling bekerja sama. Namun dihadapkan tiba-tiba dengan kondisi deglobalisasi, yang hasilnya adalah inflasi mengarah resesi dunia.
“Masyarakat global menantikan peran partai politik melalui tindakan nyata, memberikan kontribusi terhadap solusi yang diperlukan dunia,” kata Ari.
Dia menambahkan Presiden Jokowi berusaha memberi contoh dengan bertindak nyata dengan berkunjung ke Rusia dan Ukraina. "Ini salah satu contoh yang pantas diteladani,” tandasnya.
Presiden Jokowi dianggap sudah memberi contoh dengan bertindak nyata dengan berkunjung ke Rusia dan Ukraina.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo