Jokowi Tegaskan Mobilisasi Komcad Hanya Untuk Kepentingan Pertahanan
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa mobilisasi Komponen Cadangan (Komcad) Tentara Nasional Indonesia hanya untuk kepentingan pertahanan, bukan lainnya.
Presiden Jokowi menegaskan tidak ada Komcad yang melakukan kegiatan mandiri.
“Perlu saya tegaskan Komponen Cadangan tidak boleh digunakan untuk lain kecuali untuk kepentingan pertahanan," kata Jokowi di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus) Batujajar, Bandung Barat, Jawa Barat pada Kamis (7/10).
Presiden Jokowi menyampaikan hal tersebut saat memimpin upacara Penetapan Komponen Cadangan Tahun Anggaran 2021.
Hadir dalam acara tersebut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa, Kepala Staf TNI Tingkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo serta pejabat lainnya.
Presiden Jokowi mengatakan Komcad hanya untuk kepentingan pertahanan dan negara.
Namun demikian, kata dia, anggota Komcad harus selalu siaga kalau dipanggil negara.
Menurutnya, Komcad dikerahkan bila negara dalam keadaan darurat militer atau keadaan perang.
Presiden Jokowi menegaskan tidak ada Komcad yang melakukan kegiatan mandiri. Mobilisasi Komcad hanya untuk kepentingan pertahanan dan negara.
- Deddy PDIP Yakin Pemberedelan Pemeran Lukisan Yos Suprapto Bukan Perintah Prabowo, Lalu Siapa?
- Pemberedelan Lukisan Yos Suprapto, Bonnie PDIP Singgung Prabowo, Tidak Mungkin
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Versi Legislator PDIP, PPN 12 Persen Masih Bisa Diubah Pemerintahan Prabowo
- Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan