Jokowi Temui Prabowo, Akom Bilang Begini

jpnn.com - JAKARTA - Langkah Presiden Joko Widodo berkunjung ke kediaman Prabowo Subianto di Bukit Hambalang, hari ini Senin (31/10), dinilai positif oleh Ketua DPR Ade Komarudin.
"Sekurang-kurangnya akan mendinginkan suasana, karena yang satu presiden yang pernah bersaing dalam Pilpres saja bisa duduk bersama untuk mikirin negeri ini, apalagi yang lain," kata Ade di kompleks Parlemen Jakarta.
Dikabarkan, kunjungan Presiden Jokowi didampingi Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan untuk membahas isu-isu terkini.
Termasuk, pelaksanaan Pilkada Serentak 2017.
Karena itu, politikus Golkar yang akrab disapa Akom ini berharap pertemuan Jokowi-Prabowo juga mampu mendinginkan situasi Jakarta jelang aksi demo Bela Islam II pada 4 November mendatang.
"Bisa sangat membantu mendinginkan suasana. Kemudian mengarahkan semua orang berpikir konstruktif untuk negara ini. Dengan dua orang ini ketemu apalagi dengan dibumbui dengan jumpa pers bersama, sangat konstruktif," tambahnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Langkah Presiden Joko Widodo berkunjung ke kediaman Prabowo Subianto di Bukit Hambalang, hari ini Senin (31/10), dinilai positif oleh Ketua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang