Jokowi Terima Pejabat Penting dari Negara Sosialis Ini di Istana, Apa yang Dibahas?

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri Vietnam Bui Thanh Son di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (20/7).
Kedua pihak membahas sejumlah kerja sama yang akan diperkuat pada masa depan.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan Presiden Jokowi memberikan tiga arahan kepada Bui Thanh Son untuk melakukan pertemuan komisi bersama dalam pertemuan itu.
"Pertama di bidang perdagangan. Kalau dilihat trennya, maka perdagangan antara kedua negara terus mengalami peningkatan. Target pemenuhan perdagangan USD 10 miliar telah terlampaui, oleh karena itu Bapak Presiden mengatakan penting bagi kedua negara untuk menetapkan target baru untuk beberapa tahun ke depan. Ini nanti akan kita bahas pada saat pertemuan kedua menteri luar negeri," ujar Retno selepas mendampingi presiden.
Kedua di bidang investasi. Menurut Menlu Retno, investasi Indonesia di Vietnam cukup banyak yakni sudah lebih dari USD 600 juta. Kepada Menlu Vietnam, Presiden Jokowi menitipkan para investor Indonesia di negara sosialis itu untuk mendapatkan perlakuan yang adil.
"Tentunya dengan menciptakan kondisi yang kondusif bagi investor. Tentunya investasi kedua belah pihak akan terus meningkat," imbuh Retno.
Adapun pesan ketiga yang disampaikan oleh Presiden Jokowi adalah terkait perundingan batas zona ekonomi eksklusif (ZEE) antara kedua negara.
Presiden Jokowi menyampaikan pentingnya tim teknis para negosiator mempercepat perundingan sehingga dapat segera diselesaikan.
Presiden Jokowi menitipkan para investor Indonesia di Vietnam untuk mendapatkan perlakuan yang adil.
- Anggap Perkara Hasto Bentuk Pesanan, Maqdir Singgung Pemecatan Jokowi dan Keluarga
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Bitcoin Terkoreksi USD 80 Ribu, Peluang atau Ancaman bagi Investor?
- Gotrade & TradingView Kolaborasi Menghadirkan Revolusi Trading
- Vietnam Mitra Strategis Indonesia di ASEAN, Waka MPR: Kerja Sama Harus Ditingkatkan