Jokowi Terima Utusan Presiden Tiongkok, Ini yang Dibahas
jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima delegasi yang diutus Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Xi Jinping, di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/9).
Utusan Presiden Jinping itu adalah Penasihat Hubungan Luar Negeri/Anggota Komisi Urusan Luar Negeri RRT, Song Tao. Dia diterima Jokowi didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Wakil Menteri Luar Negeri Abdurrahman Mohammad Fachir dan jajaran.
"Yang Mulia (Song Tao) selamat datang dan senang sekali pernah bertemu di 2016," kata Jokowi saat membuka pembicaraan dalam pertemuan itu.
Sedangkan Song Tao mengaku senang bisa bertemu kembali Presiden ketujuh RI tersebut. Apalagi pertemuan terakhir keduanya berlangsung tiga tahun silam. Tao juga memuji kemajuan yang dialami Indonesia di bawah kepemimpinan Jokowi.
"Saya melihat di tahun ini saja, Yang Mulia, ekonomi Indonesia berkembang dengan bagus. Sosial masyarakat sangat stabil. Dan kehidupan rakyat semakin ditingkatkan. Semua prestasi dan kemajuan dicapai oleh Indonesia berkat pimpinan yang mulia Bapak Presiden," ucap Tao melontarkan pujian.
Beberapa proyek besar era Jokowi yang disorot utusan Presiden Tiongkok itu antara lain Tol Trans Jawa yang hampir terhubung dari Merak hingga Banyuwangi. Kemudian penyelesaian masalah kelistrikan.
"Sebagai sahabat baik untuk Indonesia, saya benar-benar merasa sangat bahagia untuk Indonesia," tukasnya.
Sebelum pertemuan itu berlangsung tertutup untuk media, Tao juga mengucapkan selamat kepada Jokowi yang terpilih kembali sebagai Presiden di Pemilu April lalu, atas dukungan tulus dari rakyat Indonesia.
Beberapa proyek besar era Jokowi yang disorot utusan Presiden Tiongkok antara lain, Tol Trans Jawa yang hampir terhubung dari Merak hingga Banyuwangi, dan juga penyelesaian masalah kelistrikan.
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang