Jokowi Tiba di Wakatobi, Lihat Siapa yang Menyambut
Seusai penyerahan sertifikat, presiden dan rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Pagi untuk menyerahkan bantuan sosial kepada para penerima manfaat.
Selanjutnya, Presiden Jokowi dan Iriana diagendakan untuk meresmikan sejumlah pelabuhan dan kapal motor penumpang (KMP) yang dipusatkan di Dermaga Rakyat Wanci.
Mengakhiri rangkaian kunjungan kerja di Kabupaten Wakatobi, presiden dan Iriana akan melakukan pelepasan tukik di Patuno Resort bersama masyarakat sekitar Kabupaten Wakatobi.
Turut mendampingi presiden dalam penerbangan menuju Kabupaten Wakatobi adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Menteri Investasi/ Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo.
Selain itu, turut pula Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, dan Kapolda Sulawesi Tenggara Irjen Teguh Pristiwanto. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana disambut Tari Sajo Moane saat tiba di Wakatobi.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati