Jokowi Ucapkan Selamat HUT ke-46 KSPSI
jpnn.com - Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) merayakan hari ulang tahun ke 46 dengan sangat meriah di World Harvest Center Dome Karawaci, Sabtu (23/2).
Perayaan HUT KSPSI tahun ini mengusung tema Membangun KSPSI menjadi Serikat Pekerja yang Kuat, Mandiri, Visioner dan Profesional.
Acara HUT ini dihadiri oleh Menteri Ketenagakerjaan RI Hanif Dhakiri, Presiden Asean Trade Union Council Abdul Halim Mansor, Sekjen Asean Trade Union Council Ruben Torres dan juga para pimpinan-pimpinan buruh Asean lainnya, Ketua Umum APINDO Haryadi Sukamdani, Direktur ILO Michiko dan ribuan anggota KSPSI dari seluruh wilayah.
Dalam kesempatan ini Presiden Jokowi mengucapkan selamat kepada KSPSI melalui video yang didengarkan oleh seluruh peserta yang hadir dan langsung disambut antusiasme dengan lagu-lagu dukungan untuk Jokowi.
Presiden KSPSI yang juga Vice President Asean Trade Council Andi Gani Nena Wea mengucapkan terimakasih atas militansi dan loyalitas anggota KSPSI yang ada di Indonesia dan di luar negeri seperti di hongkong, macau dan taipe yang selalu siap untuk memperjuangkan hak-hak buruh.
Dalam kesempatan itu juga Vice President Andi Gani Nena Wea diberi kepercayaan penuh untuk memimpin kantor perwakilan Asean Trade Union Council di Indonesia.
Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea yang juga Ketua Relawan Buruh Sahabat Jokowi yang telah mendukung Jokowi sejak tahun 2012 saat Pemilihan Gubernur akan memenangkan Jokowi kembali menjadi Presiden RI di Pilpres 2019 dikantong-kantong Buruh di dalam maupun luar negeri. (dil/jpnn)
Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) merayakan hari ulang tahun ke 46 hari ini
Redaktur & Reporter : Adil
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?
- Besok Pilkada, Ayo Bantu Prabowo Lepas dari Pengaruh Mulyono
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024