Jokowi Ungkap Kedekatan dengan Megawati, Seperti Ibu dan Anak

jpnn.com, JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menganggap Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri sudah seperti ibunya sendiri dan sangat menghormati Ketua Dewan Pengarah BPIP itu.
"Ibu Mega (Megawati, red) seperti ibu saya sendiri. Saya sangat, sangat, sangat menghormati beliau," kata Jokowi saat berpidato di acara peresmian Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (8/6).
Eks Gubernur DKI Jakarta itu pun menyebut hubungan antara dirinya dengan Megawati tidak bisa digambarkan.
"Hubungan anak dan ibu ini hubungan batin," lanjut Jokowi.
Kepala negara mengaku selalu menaruh hormat tinggi ke Megawati karena Presiden kelima RI itu selalu percaya dengan pria kelahiran Solo itu.
"Saya sangat hormat kepada beliau yang selalu penuh dengan rasa kepercayaan yang tidak pernah berubah," ungkap Jokowi.
Namun, kepala negara menyadari dalam setiap hubungan, apalagi berlangsung panjang, selalu ada perbedaan.
Termasuk dalam perjalanan hubungan antara Jokowi dengan Megawati yang seperti anak dan ibu.
Jokowi menyebut hubungan antara dirinya dengan Megawati tidak bisa digambarkan karena ini batiniah, antara ibu dan anak.
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Link Streaming Final Four Proliga 2025: Megawati Cs Siap Menghadapi Popsivo Polwan
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas