Jokowi Ungkap Penyebab Banjir di Sintang, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap penyebab banjir di Kalimantan.
Menurut dia, banjir di Kalimantan itu disebabkan daerah tangkapan hujan yang rusak.
Oleh karena itu, kata Jokowi, daerah tangkapan hujan yang rusak itu harus diperbaiki.
"Ya, itu karena kerusakan wilayah tangkapan, daerah tangkapan hujan yang sudah berpuluh-puluh tahun, ya, itu yang harus kita hentikan," ujar Jokowi seusai meresmikan Tol Serang-Panimbang Seksi 1 di Banten, Selasa (16/11).
Menurut Jokowi, air Sungai Kapuas di Kalimantan Barat meluap karena daerah tangkapan hujan rusak.
Dia memastikan pemerintah akan fokus memperbaiki daerah tangkapan hujan itu.
“Karena memang masalah utama ada di situ,” ujar Jokowi.
Lebih lanjut Jokowi mengatakan mulai tahun depan pemerintah akan membangun daerah tangkapan hujan yang rusak itu.
Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengungkap penyebab banjir yang terjadi di Kalimantan.
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Banjir Bandang Melanda Sejumlah Desa di Wilayah Selatan Karawang
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Riyono Komisi IV: Kenaikan PPN Bertentangan dengan Spirit Ekonomi Pancasila