Jokowi Utus Wapres dan Menko Polhukam Hadiri Muktamar PKB di Bali

jpnn.com, BALI - Sekretaris Steering Committee Muktamar PKB Syaiful Huda mengatakan Presiden Jokowi tidak hadir dalam acara ini.
Dia mengatakan Jokowi sedang ada kegiatan yang tak bisa ditinggalkan.
"Saat yang bersamaan ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan," kata Syaiful Huda di Nusa Dua, Bali, Sabtu.
Huda mengatakan Jokowi akan diwakili Wapres Ma'ruf Amin dan Menko Polhukam Hadi Tjahjanto dalam acara Muktamar.
"Ya, mewakili pak presiden nanti ada dua, yang pertama Wapres dan Menko Polhukam," ujar Huda.
Sebelumnya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan Presiden Jokowi akan hadir dalam Muktamar.
Namun, Cak Imin masih menunggu konfirmasi dari Jokowi waktu kedatangannya dalam muktamar.
"Insyallah (hadir, red), tetapi, jam pastinya saya masih nunggu jawaban," kata Cak Imin.
Muktamar PKB di Nusa Dua, Bali, tidak akan dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi).
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik
- ReJO Siap Bela Jokowi dari Serangan soal Ijazah Palsu
- Pemuda Muhammadiyah: Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi Sebagai Bentuk Fitnah
- Jokowi: Ini Sudah Jadi Fitnah di Mana-Mana
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan