Jokowi Watch Kagumi Prestasi Jaksa Agung Selamatkan Aset Negara, Luar Biasa

jpnn.com, JAKARTA - Selama memimpin Korps Adhyaksa, Jaksa Agung ST Burhanuddin telah menunjukkan prestasi luar biasa, mulai dari pengungkapan berbagai kasus korupsi besar, transformasi digital di kejaksaan hingga penyelamatan aset negara hingga puluhan triliun rupiah.
Direktur Eksekutif Jokowi Watch Tigor Sitorus menilai bahwa kerja keras Kejaksaan Agung di bawah ST Burhanuddin ini benar-benar prestisius.
Tanpa banyak gembar-gembor, Jaksa Agung terus bergerak memberantas korupsi di Indonesia.
"Pak Burhanuddin dalam diam terus bekerja keras berantas korupsi," kata Tigor dalam keterangannya, Rabu (15/12).
Tigor menilai Burhanuddin juga sukses dalam program-programnya.
Misalnya soal penanganan suatu perkara yang tidak hanya mempidanakan perilaku mengembalikan kerugian negara namun juga melakukan perbaikan sistem agar tidak terulang lagi.
Burhanuddin juga, sambung Tigor, berhasil mengamankan aset pemerintah, baik BUMN atau BUMD yang dikuasai pihak lain, agar aset itu bisa digunakan sesuai peruntukannya.
Lalu memanfaatkan IT seperti pengembangan birokrasi, pengawasan yang ketat untuk zona integritas bebas korupsi sehingga menjadi contoh bagi satuan kerja lain.
Direktur Eksekutif Jokowi Watch Tigor Sitorus menilai bahwa kerja keras Kejaksaan Agung di bawah ST Burhanuddin ini benar-benar prestisius.
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan