Jokowi Yakin Warga Jakarta Tak Terpengaruh Isu SARA
Senin, 30 Juli 2012 – 21:07 WIB
JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo tak kaget dengan kampanye hitam bermuatan SARA yang ditujukan kepadanya dan wakilnya, Basuki T.Purnama. Cagub yang biasa disapa Jokowi itu mengaku sudah menerima serangan isu miring berbau SARA jauh sebelum putaran pertama Pilkada DKI 2012.
"Saya sudah biasa menerima isu-isu seperti itu bahkan sejak empat bulan lalu saya sudah menerima isu-isu seperti itu," kata Jokowi dalam siaran pers yang diterima JPNN, Senin (30/7).
Baca Juga:
Jokowi sangat prihatin dengan kampanye jahat bemuatan SARA yang muncul jelang putaran dua Pilkada DKI 2012. Politisi PDIP itu pun yakin warga Jakarta tidak akan terpengaruh isu miring tentang dirinya.
"Warga Jakarta itu pinter-pinter. Masyarakatnya juga cerdas, dan rasional. Terserah warga Jakarta menilainya bagaimana," ujarnya.
JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo tak kaget dengan kampanye hitam bermuatan SARA yang ditujukan kepadanya dan wakilnya, Basuki T.Purnama.
BERITA TERKAIT
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Polres Pematangsiantar Siap Berikan Keamanan di TPS Saat Pilkada Berlangsung
- Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024
- Jenderal Sigit Pastikan Kesiapan Polri Jelang Pilkada Serentak 2024
- BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Soal Spanduk Kontroversial, Sanksi Menanti