Joman: Soal Putusan MA, Jika Pemerintah Abai Berarti Ada Mafia Vaksin
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Jokowi Mania (JOMAN), Immanuel Ebenezer menyambut baik putusan Mahkamah Agung (MA) atas dikabulkannya uji materiil atas Pasal 2 Peraturan Presiden (Perpres) No. 99 tahun 2020.
Putusan tersebut tentang Pengadaan Vaksin dan Vaksinasi dalam penanggulangan pandemi Covid-19, khususnya vaksin halal bagi umat Islam.
Dengan adanya putusan tersebut, Immanuel mendorong pemerintah untuk segera mengikuti keputusan MA dalam penyediaan vaksin halal.
“Saya rasa pemerintah harus mengikuti keputusan Mahkamah Agung (MA), dan negara juga harus hadir dalam penyediaan vaksin halal karena ini berkaitan keselamatan warga bangsa. Jadi negara harus benar-benar hadir jangan main-main,” ujar Immanuel.
Jika pemerintah masih mengabaikan putusan tersebut, Immanuel menduga ada mafia-mafia vaksin yang mencoba menghalangi dalam menyediakan vaksin halal.
“Jika tetap mengabaikan berarti ada mafia vaksin itu. Negara jangan kalah dong dengan mafia vaksin. Kalau berkaitan dengan persoalan rakyat kecenderungan Negara ini kan pura-pura tutup mata. Tapi kalau persoalan cuan minta ampun. Ini udah termasuk kejahatan,” ungkapnya.(chi/jpnn)
Negara juga harus hadir dalam penyediaan vaksin halal karena ini berkaitan keselamatan warga bangsa. Jadi negara harus benar-benar hadir jangan main-main.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Dengue Meningkat, Kemenkes dan Takeda Gencarkan Upaya Pencegahan
- Peran Pemda & Masyarakat Penting untuk Mencapai Nol Kematian Akibat Dengue 2030
- KPK Apresiasi MA Menolak Kasasi Stefanus Roy Rening
- Tok, MA Sunat Hukuman Mardani Maming
- Gandeng PPATK, Kejagung Telusuri Transaksi Aset Eks Pejabat MA Zarof Ricar