Jonan Bakal Pangkas Birokrasi Perizinan di Kemenhub
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan bakal memangkas proses perizinan bidang transportasi yang selama ini terbelit oleh jalur birokrasi. Terlebih Kementerian Perhubungan selama ini menjadi pusat regulasi perizinan transportaso laut, darat maupun udara.
Jonan mengatakan, proses izin yang lama dapat menghambat pembangunan di Indonesia. Menurutnya, kebijakan pemangkasan birokrasi perizinan itu juga selaras dengan arahan Presiden RI Joko Widodo.
"Soal perizinan harus dipermudah. Ada kepastian tentang perizinan yang diminta para operator dan para pelaku dunia usaha terkait dengan Kemenhub, itu harus diperbaki perizinannya, sehingga nggak merusak pembangunan," kata Jonan di kantornya, Jakarta, Kamis (30/10).
Karenanya, mantan Dirut PT KAI itu meminta seluruh jajaran Kemenhub agar mempercepat pemberian izin. Bila pemohon memang sudah memenuhi persyaratan, kata Jonan, berarti tak ada lagi alasan untuk tidak memberikan izin, apalagi mempersulit.
"Untuk terbitkan surat saja lama banget, kalau syaratnya sudah lengkap dan memenuhi, ya sudah kasih, nggak usah dilama-lamain. Masa hanya menerbitkan kertas saja susah," ucapnya.(chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan bakal memangkas proses perizinan bidang transportasi yang selama ini terbelit oleh jalur birokrasi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya