Jonan Minta Calon Penumpang Bersabar
JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta agar calon penumpang bisa lebih bersabar, bila pemeriksaan di sejumlah sarana transportasi menjadi diperketat. Itu dilakukan menyusul pasca-terjadinya ledakan di Mapolres Solo, Selasa (5/7) pagi.
"Masyarakat sedikit lebih bersabar apabila proses pemeriksaan oleh petugas keamanan dilakukan cukup ketat sehingga memakan waktu yang lebih lama," ujar Jonan di Jakarta.
Jonan mengeluarkan instruksi tertulis kepada semua operator sarana dan prasarana transportasi, termasuk di dalamnya Perum LPPNPI, PT KAI, dan Terminal Bus Tipe A.
Untuk itu, mantan dirut KAI ini mengimbau kepada masyarakat agar tiba di tempat keberangkatan lebih awal. Untuk menghindari antrean panjang.
"Iimbauan saya kepada para pengguna transportasi agar sedikit bersabar kalau pemeriksaan dilakukan cukup ketat dan lama," tutur Jonan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta agar calon penumpang bisa lebih bersabar, bila pemeriksaan di sejumlah sarana transportasi menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab