Jonan Minta Semua Gerai di Bandara Diperiksa

jpnn.com - JAKARTA--Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta jajarannya memeriksa standar keamanan di semua gerai yang ada di seluruh bandara.
Ini dilakukannya menyusul peristiwa kebakaran yang terjadi di Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu (5/7).
"Kami mulai hari ini memeriksa semua gerai/outlet komersial itu. Apakah memenuhi standar keamanan dan keselamatan yang diharuskan untuk gerai-gerai komersial yang beroperasi di bandara," ujar Jonan di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (6/7).
Selain itu, kata Jonan, dalam pekan ini pihaknya juga akan memberikan rekomendasi pada pengelola Bandara Soetta untuk perbaikan. Rekomendasi itu terkait standar keamanan untuk semua gerai.
"Kalau kemarin penanganan kebakarannya menurut kami cukup cepat. Penanganan kebakarannya cepat, enggak sampai merambat," imbuhnya.
Jonan juga meminta semua maskapai terus melakukan evaluasi agar di kemudian hari siap menjalankan langkah antisipasi jika terjadi delay besar seperti yang terjadi pada Garuda, kemarin.
"Manajemen krisisnya harus sesuai SOP. Yang perlu ditingkatkan itu pengelolaan delay besar dengan sebab apapun juga, maskapai dan pengelola bandara. Itu yang kami minta. Harus ada sistem cadangan," tegas Jonan. (flo/jpnn)
JAKARTA--Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta jajarannya memeriksa standar keamanan di semua gerai yang ada di seluruh bandara. Ini dilakukannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen