Jonan: Siap, Tinggal Kami Jelaskan

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyatakan kesiapannya jika benar nantinya Komisi V DPR memanggilnya, terkait tragedi AirAsia QZ8501 yang jatuh di Selat Karimata pada Minggu (28/12) lalu.
"Ya kalau dipanggil (Komisi V DPR) nggak ada masalah," ucap Jonan di kantornya, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (6/1) petang.
Jonan juga mengaku siap menjelaskan apa yang sudah terjadi. "Siap, siap aja, kan tinggal kami jelaskan," tandasnya.
Diberitakan, Komisi V DPR yang membidangi masalah transportasi menyalahkan pihak Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait hilangnya kontak pesawat AirAsia QZ8501 di selat Karimata pada Minggu (28/12) lalu.
Dalam kejadian tersebut, Komisi V DPR meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan untuk bertanggung jawab. Terlebih, AirAsia telah melanggar izin terbang. Kemenhub dinilai kurang melakukan pengawasan.
Untuk mempertanggungjawabkan musibah tersebut, dalam waktu dekat Komisi V DPR berencana bakal memanggil Jonan.
Menanggapi hal tersebut, Jonan yang juga mantan Direktur Utama PT KAI ini mengaku tak keberatan bila dipanggil DPR. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyatakan kesiapannya jika benar nantinya Komisi V DPR memanggilnya, terkait tragedi AirAsia QZ8501
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa