Jonatan Christie Kecewa Bukan Main, Begini Pengakuannya
jpnn.com, TOKYO - Jonatan Christie sedang kecewa bukan main setelah kesempatannya ke semifinal Kejuaraan Dunia 2022 harus pupus.
Padahal, dia tinggal selangkah lagi mencapai babak empat besar ketika mencapai match poin 20-15 di gim ketiga melawan Chou Tien Chen, Jumat (26/8/2022).
Nahas, Jojo -sapaan karib Jonatan Christie- harus tertikung hingga akhirnya takluk dari Chou Tien Chen lewat pertarungan rubber game 21-14, 11-21, 20-22.
Kekasih Shania Junianatha itu tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya setelah takluk dari unggulan keempat Kejuaraan Dunia BWF 2022 tersebut.
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Foto: Ricardo/JPNN.com
Dia turut menyorot kondisi angin di venue pertandingan yang cukup kencang, terutama saat di gim ketiga.
"Kondisi angin cukup kencang di sisi lapangan pada gim terakhir (ketiga, red). Chou berusaha mengajak bermain ke belakang, dan itu menyulitkan saya," ucap Jojo dalam keterangan resmi.
"Hal (kekalahan, red) ini harus dibayar mahal karena harus menunggu satu tahun lagi, yang kita tak pernah tahu apakah kesempatan itu (tampil di Kejuaraan Dunia) akan datang lagi atau tidak," imbuh Jojo.
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie sedang dilanda kecewa berat. Begini pengakuannya.
- Semifinal India Open 2025: Jojo dan Jorji Ditantang Lawan Tangguh
- Jadwal Perempat Final India Open 2025: Ujian Berat Jorji, Jojo Punya Kans ke 4 Besar
- India Open 2025: Indonesia Hanya Sisakan 2 Wakil
- Hasil Lengkap 16 Besar India Open 2025: Jojo dan Jorji Selamatkan Wajah Merah Putih
- India Open 2025: Jonatan Christie Mencoba Menebus Kesalahan
- Shi Yu Qi Mundur dari India Open 2025