Jonathan Chrisnanda, Tunarungu yang Sukses Berjualan Gundam via Online
Dari Rp 500 Ribu, Kini Beromzet Ratusan Juta Rupiah Per Bulan
Jumat, 18 Mei 2012 – 03:29 WIB

Jonathan di depan konter toko games-nya di Semarang. Foto : Jonathan for Jawa Pos
Toko yang diberi nama Unicorn Toys and Hobby tersebut merupakan hasil kerja keras Jonathan dibantu adik kandungnya, Decky Chandra. Toko itu hampir setiap hari ramai dikunjungi penggemar figur Gundam. Tidak hanya anak-anak dan remaja, tapi juga para orang tua yang sejak lama mengoleksi pernik-pernik tentang Gundam.
"Tapi, sebagian besar pembeli di sini adalah yang bertransaksi via Facebook dan Kaskus (situs jejaring sosial dan informasi Indonesia, Red)," ujar Jonathan yang diwawancarai secara tulis.
Jonathan pantas bersyukur bisa dipertemukan dengan mainan robot berwujud Gundam. Berkat tokoh itu, dia bisa hidup mandiri. Bahkan, dia mampu membantu ekonomi orang tuanya.
Kemandirian itu telah dia mulai saat lulus dari SD Luar Biasa (SDLB) Widya Bhakti Semarang pada 1999"2000. Dia disekolahkan orang tuanya di SMP Luar Biasa Wonosobo, Jawa Tengah. Otomatis dia harus berpisah dengan orang tua dan saudara-saudaranya. "Saya harus tinggal di asrama sekolah itu," tutur pria yang pada Sabtu lusa (19/5) genap berusia 29 tahun itu.
Sosok Jonathan Chrisnanda Galih Pradipta pantas menjadi inspirasi bagi orang-orang yang "dikaruniai" keterbatasan fisik. Buktinya, meski
BERITA TERKAIT
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu
- Kontroversi Rencana Penamaan Jalan Pramoedya Ananta Toer, Apresiasi Terhalang Stigma Kiri