Jonathan Wijono Finis Terbaik, Liu Yung-Hua Menangi BNI Ciputra Golfpreneur Tournament 2024

Jonathan Wijono Finis Terbaik, Liu Yung-Hua Menangi BNI Ciputra Golfpreneur Tournament 2024
Pegolf asal Tiongkok Liu Yu-huang tampil sebagai juara BNI Ciputra Golfpreneur Tournament 2024, sedangkan Jonathan Wijono berhasil mencatatkan penampilan terbaiknya pada ajang BNI Ciputra Golfpreneur Tournament. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Jonathan Wijono akhirnya mencatatkan penampilan terbaiknya pada ajang BNI Ciputra Golfpreneur Tournament.

Pada putaran final di Damai Indah Golf BSD Course siang tadi, ia mencatatkan skor 6-under 66, yang sekaligus menjadi skor terbaiknya sepanjang pekan ini.

Ia pun menuntaskan ajang Asian Development Tour ini dengan skor total 12-under 276 dan finis di posisi T9.

Pegolf berusia 23 tahun ini memutuskan untuk melakukan pendekatan konservatif-agresif untuk mencetak tujuh birdie dengan satu bogey. Birdie pertama yang ia raih di hole 4 memberinya momentum untuk memperbaiki penampilannya pada turnamen skala Asian Development Tour ini.

Keberhasilannya menembus akhir pekan ini melengkapi prestasi serupa pada edisi tahun 2016 ketika ia finis di peringkat ke-43 sebagai amatir. 

”Saya merasa cukup puas dengan hari ini, terutama sangat bersyukur bisa finis di posisi setinggi ini (T9),” tutur pegolf yang beralih profesional pada 2021 ini. 

Keberhasilannya saat ini tidak lepas dari rencananya untuk bermain konservatif-agresif pada putaran final tadi. ”Bedanya, kemarin tidak banyak putt (birdie) yang masuk; hari ini lebih banyak putt (birdie) yang masuk,” ujarnya, yang sekaligus menunjuk birdie di hole 4 par 5 di Damai Indah Golf BSD Course ini sebagai awal momentum permainannya.

”Mulai dari hole 12, pukulan driver saya sampai ke fairway dan masuk ke green kurang lebih 5 meter. Tiba-tiba saja jalur putt-nya terlihat dan, puji Tuhan bolanya masuk. Dan di hole berikutnya, mungkin karena terbawa birdie sebelumnya, pukulan kedua saya lakukan dengan 3-wood untuk masuk green dan melakukan dua putt (untuk birdie lagi). Dan di hole 14 itu, pukulan saya benar-benar dekat ke lubang, sekitar semeteran sehingga bisa mendapat birdie lagi,” jelas Jonathan.

Jonathan Wijono akhirnya mencatatkan penampilan terbaiknya pada ajang BNI Ciputra Golfpreneur Tournament.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News