Jorge Lorenzo Juara MotoGP 2015!

jpnn.com - VALENCIA - MotoGP musim 2015 akhirnya dikuasai pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo. Pembalap Spanyol itu menjadi juara dunia setelah memenangi GP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (8/11).
Lorenzo berhasil mengkudeta pemimpin klasemen sementara sebelumnya, Valentino Rossi. Rekan setimnya itu tak mampu mempertahankan kekuasaannya di klasemen setelah di Valencia hanya mampu finis di posisi keempat.
Di balapan pemungkas MotoGP 2015 tersebut, Rossi harus memulai balapan dari posisi paling buncit. Namun, pembalap Italia itu terus tampil ngotot. Dia akhirnya mampu berada di posisi keempat saat balapan masih menyisakan 17 putaran.
Namun, trio pembalap di depan, Lorenzo, Marc Marquez, dan Dani Pedrosa, sudah melarikan diri dari rombongan. Jarak Rossi dari mereka bertiga terlalu lebar, 11 detik.
Jarak tersebut terus melebar hingga 14 detik. Rossi tak mampu lagi mengejarnya hingga balapan berakhir. Lorenzo mengemas angka 330 sedangkan Rossi 325. (jon/jpnn)
VALENCIA - MotoGP musim 2015 akhirnya dikuasai pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo. Pembalap Spanyol itu menjadi juara dunia setelah memenangi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jakarta Pertamina Enduro Ukir Sejarah, Tren 10 Kemenangan Popsivo Polwan Runtuh
- Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Bandung BJB Tandamata Gagal ke Final Four Proliga 2025
- Electric PLN Susul Popsivo Polwan dan Pertamina Enduro ke Final Four Proliga 2025
- Liga Champions: Jalan Terjal Arsenal Rengkuh Trofi Si Kuping Besar, Duo Madrid Menunggu
- Undian 16 Besar Liga Champions: El Clasico Tersaji di Final?
- Hasil Undian 16 Besar Liga Champions: Harapan Kylian Mbappe Terwujud