Jorgensen Tunggal Putra Denmark Pertama Juara di Indonesia
jpnn.com - JAKARTA- Kutukan panjang Denmark di BCA Indonesia Open Superseries Premier 2014 berakhir. Itu terjadi setelah tunggal putra Jan O Jorgensen mampu menekuk wakil Jepang, Kenichi Tago dua set langsung dengan skor 21-18, 21-18 pada partai final yang dilangsungkan di Istora Senayan Jakarta, Minggu (22/6).
Kemenangan Jorgensen menjadikannya sebagai pebulutangkis tunggal putra Denmark pertama yang mampu memenangi Indonesia Open. Sebelumnya, gelar juara selalu didominasi Indonesia, Malaysia dan Tiongkok.
Kemenangan yang dipetik Jorgensen juga terbilang cukup mudah. Jorgensen selalu bisa mengungguli Tago dalam perolehan poin sepanjang pertandingan.
“Saya menerapkan strategi yang bagus. Gelar ini merupakan hal yang luar biasa bagi Denmark,” terang Jorgensen setelah pertandingan di Istora Senayan Jakarta.
Jorgensen juga mengucapkan terima kasih pada fans Indonesia yang terus mendukungnya. Pasalnya, dukungan itu membuatnya tak pernah lelah berjibaku di atas lapangan.
“Rasanya luar biasa mendapatkan dukugan penonton Indonesia. Mereka terus berteriak tanpa kenal lelah. Terima kasih semuanya,” tegas Jorgensen. (jos/jpnn)
JAKARTA- Kutukan panjang Denmark di BCA Indonesia Open Superseries Premier 2014 berakhir. Itu terjadi setelah tunggal putra Jan O Jorgensen mampu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?