Joronga Siap Ekspor Rumput Laut
Senin, 16 November 2009 – 10:40 WIB
LABUHA- Petani rumput laut asal Pulau Joronga, Kabupaten Halmera Selatan tampaknya harus menyiapkan diri untuk memenuhi kebutuhan pasar dunia. Ini lantaran pemerintah Provinsi Maluku Utara menyiapkan eskpor rumput laut sebagai salah satu jalan untuk peningkatan perekonomian masyarakat. Pemprov Maluku Utara sendiri rencananya akan mengumpulkan hasil peani rumput laut di dua daerah, yaitu Joronga dan Morotai. Keduanya merupakan penghasil rumput laut terbesar dengan kualitas yang sangat baik. Rencana eksport kali ini akan dilepas secara resmi oleh Gubernur Malut Thaib Armaiyn. ”Setelah pembicaraan ini, kami kumpulkan seluruh stok petani yang ada,” jelasnya.
Sekadar informasi, masyarakat Joronga memiliki potensi rumput laut yang sangat besar. Dalam tiga bulan, para petani rumput laut bisa menghasilkan 80 ton rumput laut bersih. Setahun, dipastikan 250 ton rumput laut bisa diproduksi petani.
Camat Kepulauan Joronga Yuslan Garwan menjelaskan pihaknya sudah melakukan pembicaraan dengan pemerintah provinsi untuk memfasilitasi ekspor hasil petani rumput laut tersebut. ”Sudah ada pembicaraan dengan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Maluku Utara. Kepala Dinas sudah menyatakan kesiapannya memfasilitasi,” ujar Yuslan.
Baca Juga:
LABUHA- Petani rumput laut asal Pulau Joronga, Kabupaten Halmera Selatan tampaknya harus menyiapkan diri untuk memenuhi kebutuhan pasar dunia. Ini
BERITA TERKAIT
- Rayakan HUT ke-66, Gapensi Usung Semangat Bersama dalam Sinergi Membangun Negeri
- PELNI Layani 551.383 Penumpang Selama Libur Nataru, 5 Pelabuhan ini jadi Tujuan Favorit
- Tingkatkan Pelayanan Bandara, IAS Group Luncurkan GSE Teknologi Terbaru
- Winn Gas Luncurkan Produk Inovasi Terbaru, Ibu-Ibu Pasti Suka
- Lewat Cara ini SIG Dukung Inisiatif Kementerian BUMN Mewujudkan Asta Cita
- Baru Dirilis Awal Januari, Andal by Taspen Telah Diunduh Lebih Dari 1 Juta Peserta