JORR W2 Terkendala Pembebasan Tanah

JORR W2 Terkendala Pembebasan Tanah
JORR W2 Terkendala Pembebasan Tanah
JAKARTA - Masalah pembebasan tanah hingga kini masih mengganjal pembangunan jalan tol Jakarta Outer Ring Road West 2 (JORR W2) yang menghubungkan Kebon Jeruk-Ulujami.Pembangunan JORR W2 ini merupakan bagian dari Proyek Jaringan Jalan Nasional yang telah dicanangkan oleh pemerintah. Oleh karena itu sedianya pembangunan JORR W2 ini diharapkan dapat direalisasikan sebelum 2012. "Karena itu, pemerintah diminta segera mengeluarkan kebijakan yang tegas dalam proses pembebasan lahan," kata Direktur Jakarta Marga Jaya Ngurah Wirawan kepada wartawan di Jakarta, kemarin.

Sebagai operator, PT. Marga Lingkar Jakarta  merupakan salah satu pengelola JORR W-2 mengatakan, ada dua faktor penting yang selama ini diabaikan, sehingga pembebasan tanah tidak dapat segera terlaksana dan kelanjutan pembangunan JORR W2 masih terkatung-katung hingga kini. “Pertama, terjadinya perbedaan persepsi antara pemerintah dan masyarakat pemilik lahan tentang tata cara penilaian. Kedua, soal motivasi aparat yang dirasa kurang manusiawi, baik terhadap pemilik tanah maupun terhadap sesama aparat,” ujar Ngurah, Selasa (22/6).

Menurut Ngurah, berdasarkan temuan di lapangan, pemilik lahan tidak mempermasalahkan skema dan harga. “Selama pemerintah memberi harga yang sesuai dan manusiawi, mereka tidak ada masalah,” ujarnya. Ketika ditanya yang dimaksud manusiawi, Ngurah menguraikan, pemilik lahan di sepanjang rencana ruas JORR W2 terbagi dua, yakni pemilik yang tinggal di luar areal dan pemilik lahan yang masih tinggal di kawasan tersebut.

“Bagi pemilik lahan yang tinggalnya di luar areal lahan tidak ada masalah. Yang kerap merasa tidak dihargai dan tidak dimanusiakan adalah warga pemilik lahan yang masih menetap di areal lokasi lahan,” jelasnya.Pemilik lahan ini, kata Ngurah Wirawan, pada dasarnya sudah setuju soal harga lahan. Namun mereka bingung akan pindah atau membeli lahan baru, karena tidak diberi uang pindah dan sebagainya.

JAKARTA - Masalah pembebasan tanah hingga kini masih mengganjal pembangunan jalan tol Jakarta Outer Ring Road West 2 (JORR W2) yang menghubungkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News