Josh Childress Rasakan Surga Baru di Yunani
Perlakuan bak Dewa, Bingung Fans Cium Kaki
Kamis, 13 November 2008 – 10:23 WIB

Josh Childress Rasakan Surga Baru di Yunani
Di NBA, sudah bisa dipastikan dia kalah tenar dari Kobe Bryant atau LeBron James. Tapi, di Athena, kota homebase Olympiacos, dia diperlakukan bak dewa Yunani oleh para fans klub itu.
"Mereka lebih bergairah terhadap olahraga di sini. Anda bisa lihat ribuan orang di jalanan sangat mencintai Anda hanya karena Anda memperkuat tim kesayangan mereka," tutur pemain yang memperkuat Stanford University di masa kuliah tersebut.
Dia mengakui, popularitasnya jauh meningkat dibandingkan saat masih di Amerika. Perlakuan fans kepadanya pun aneh-aneh untuk menunjukkan penghormatan. Padahal, sejauh ini penampilannya tidak bagus-bagus banget. Rata-rata poinnya per pertandingan adalah 12,3.
Pernah suatu kali seorang bartender berlutut lantas memeluk dan menciumi kaki Childress dengan penuh nafsu. Belum sempat Childress tersadar dari kebingungannya, orang itu mengulanginya.
KEPUTUSAN Josh Childress untuk bermain di Liga Eropa layak ditiru pemain NBA lainnya. Bersama Olympiacos Piraeus, dia mendapatkan lebih dari sekadar
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri