Joss! Honor Atlet-Pelatih Prima Cair
jpnn.com - JPNN.com - Pemerintah akhirnya menuntaskan Pembayaran honor atlet dan pelatih pelatnas Program Indonesia Emas (Prima) dan juga untuk NPC (National Paralympic Committee) yang sempat tertunda selama dua bulan tahun lalu.
Pemerintah langsung mentransfer honor tersebut ke rekening masing-masing atlet dan pelatih.
Hal itu diumumkan Deputi IV Kemenpora Gatot S. Dewa Broto lewat rilisnya Kemenpora, Rabu (4/1). Sebenarnya hak gaji mereka sudah bisa diambil pada 27 atau 28 Desember lalu sesuai yang dijanjikan pihak Kemenpora pada 22 Desember 2016 lalu, namun kemudian terjadi penundaan.
Dengan pertimbangan kebijaksanaan, kehati-hatian, dan agar mengeliminasi kesalahan prosedur anggaran di injury time, maka di putuskan honor ditransfer pada 30 Desember lalu.
"Namun, mengingat proses RTGS (Real Time Gross Settlement) di perbankan, ada cuti bersama tahun baru, maka baru diterima oleh atlet dan pelatih per hari ini (kemarin -Red.).”
“Sudah ada konfirmasi dari para atlet yang sudah menerima honor tersebut. Kami memohon maaf atas keterlambatannya, tapi prinsipnya karena lebih baik hati-hati daripada jadi masalah di kemudian hari," kata Gatot seperti diberitakan Indopos (Jawa Pos Group) hari ini.
Jumlah gaji yang dibayarkan langsung berjumlah Rp 28,852, 500 miliar berserta akomodasi untuk tunggakan selama dua bulan untuk atlet dan pelatih Prima. Anggaran tersebut sepenuhnya diperoleh dari anggaran Kemenpora yang masih belum terserap.
Total ada 630 atlet dan pelatih dari 28 Cabang olahraga dari Pelatnas Prima serta NPC yang ada di Solo.
JPNN.com - Pemerintah akhirnya menuntaskan Pembayaran honor atlet dan pelatih pelatnas Program Indonesia Emas (Prima) dan juga untuk NPC (National
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya
- Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Gelar Konser & Penghargaan