JS Duduk di Pinggir Jurang, Mabuk Pula, Begini Jadinya
jpnn.com, BEKASI - Seorang pria berinisial JS (33) terperosok ke dalam jurang di Jalan Lingkar Masjid Nurul Huda, Rawalumbu, Kota Bekasi, Minggu (24/4) sekitar pukul 02.00 WIB.
Komandan Rescue Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Rahmat mengatakan kejadian berawal saat korban duduk di bibir jurang dalam keadaan diduga dalam keadaan tak sadar.
"Kami menduga kayak mabuk begitu," kata Rahmat saat dikonfirmasi.
Rahmat mengaku tidak mengetahui apakah korban di bawah pengaruh alkohol atau obat-obatan.
Yang pasti, kata Rahmat, warga awalnya mengingatkan korban untuk tidak duduk di bibir jurang. Namun, korban tidak mengindahkan peringatan warga.
Korban yang dalam kondisi setengah sadar pun terjatuh ke dalam jurang. Warga tidak berani menolong korban karena kondisi jurang yang curam.
Pada pukul 04.00 WIB, warga melapor kepada Dinas Damkar Kota Bekasi dan BPBD.
Petugas BPBD dan Dinas Damkar Kota Bekasi akhirnya datang ke lokasi kejadian guna mengevakuasi korban yang masih hidup.
Beruntung petugas pemadam kebakaran mengevakuasi korban yang berada di jurang curam selama 30 menit.
- Konon Chandrika Chika dalam Kondisi Mabuk, Polisi Dalami Motif Dugaan Penganiayaan
- Polisi Tangkap Penyiram Air Keras Wanita di Bekasi, Motif Pelaku Terkuak
- Wanita di Bekasi jadi Korban Penyiraman Air Keras, Polisi Memburu Pelaku
- Wanita Disiram Air Keras di Bekasi, Korban Kenal Pelaku
- Warga Bekasi Bisa Menikmati Sajian Matcha Otentik Khas Jepang, di Sini Lokasinya
- Unggul di Quick Count LSI Denny JA, Posisi Tri-Haris di Kota Bekasi Belum Aman