Jualan Kebab, Istri Malah Dihajar Suami
jpnn.com - SURABAYA - Yuli Wulandari, seorang ibu rumah tangga tadinya ingin membantu perekonomian keluarga. Namun, bukan pujian yang didapatnya melainkan bogem mentah dari suaminya, Budi Subagio.
Akibatnya, perempuan 40 tahun itu pun mengalami luka lebam yang cukup parah di bagian wajahnya. Selain itu, Yuli harus menanggung malu pada bos tempat kerjanya karena kelakuan brutal sang suami.
Kejadian tersebut bermula saat Yuli diterima kerja di salah satu stand kebab di Food Court Kaza City Mal, Surabaya. Tanpa meminta izin Budi, Yuli lantas mulai bekerja di tempat itu. Alasannya, dia ingin membantu mencari nafkah untuk keluarga kecilnya. ''Suami saya bekerja serabutan, tidak cukup buat makan saya sama anak,'' ujarnya.
Bukannya merasa terbantu, Budi justru marah besar. Dia naik pitam setelah mendapatkan informasi dari kawannya bahwa Yuli bekerja di salah satu stand kebab. Naik pitam, Budi langsung menghampiri Yuli di tempat kerjanya.
Bapak satu anak itu lantas beberapa kali memukul istrinya. Kelakuan Budi itu memancing keributan di pusat perbelanjaan tersebut. Peristiwa itu juga terdengar para polisi yang berdinas di Unit Reskrim Polsek Simokerto. Polisi langsung mengamankan Budi. Belum diketahui nasib Yuli setelah ini. (14/5). (rid/c15/git/flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ayah Bejat, Anak Kandung Ditiduri Sampai Bunting di Banjarmasin
- Polrestabes Medan Tembak Mati Eksekutor Begal Sadis
- Seorang Istri di Blitar Dibacok Suami Pakai Parang, Jari Tengah Putus, Ini Motifnya
- Pengusaha yang Paksa Anak Sujud dan Menggonggong Ditangkap Polisi
- Simpan Sabu-Sabu di Jok Motor, Warga Lampung Ditangkap Polisi
- Wanita Dijual kepada Pria Bertarif Sampai Rp 750 Ribu, Ada yang 17 Tahun