Juara MotoGP 2020, Suzuki Sebar Diskon Suku Cadang

jpnn.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan penawaran berupa diskon sebesar 5 persen untuk pembelian seluruh produk aksesori, oli Ecstar, hingga suku cadang resmi.
Promo ini dilakukan untuk merayakan kemenangan Joan Mir di MotoGP musim 2020,
Promo ini bisa dibeli melalui melalui aplikasi mobile My Suzuki atau website mysuzuki.id.
Penawaran ini berlaku dari 21 hingga 30 November 2020 untuk seluruh kategori produk Suzuki yaitu mobil, sepeda motor, serta outboard machine.
Promo ini dapat dinikmati pelanggan yang melakukan pembelian Suzuki Genuine Parts (SGP), Suzuki Genuine Accessories (SGA) atau aksesori resmi Suzuki, serta oli resmi Suzuki, yaitu oli Ecstar.
Seluruh potongan harga yang diberikan belum termasuk biaya pengiriman ke domisili pelanggan.
Melalui aplikasi My Suzuki, pelanggan tidak perlu khawatir akan perbedaan harga karena seluruh harga suku cadang yang ditawarkan kepada konsumen tidak berbeda dengan harga yang tercantum di diler resmi Suzuki se-Indonesia.
"Perihal pengirimannya, pelanggan tidak perlu khawatir karena suku cadang yang dipesan dapat dikirim langsung dengan jasa ekspedisi yang tersedia dari lokasi dealer yang dipilih konsumen," tulis manajemen Suzuki dalam keterangan tertulis pada Minggu (22/11). (ddy/jpnn)
Suzuki memberikan penawaran berupa diskon sebesar 5 persen untuk pembelian seluruh produk aksesori, oli Ecstar, hingga suku cadang resmi.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Penjualan Suzuki Meroket di IIMS 2025, XL 7 Hybrid Laris Manis
- MotoGP 2025: Awal Manis Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand
- Suzuki GSX-R150 2025 Dilengkapi Teknologi SCEM, Kinerja Mesin Makin Tokcer
- MotoGP 2025: Peluang Juara Alex Marquez di Mata Sang Kakak
- Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Sulit Berkata